Sunday, October 18, 2015

Resep Membuat Nasi Kebuli Ayam Spesial

Cara Membuat Nasi Kebuli Ayam - Ada olahan nasi khas negeri 1001 malam yang terkenal di masyarakat Indonsia, yah benar sekali masi kebuli namanya, olahan nasi ini sebenarnya identik dengan daging sapi sebagai lauk, namun kali ini kita akan menggantinya dengan daging ayam supaya lebih cocok dengan lidah kita orang Indonesia. Membuat nasi kebuli daging ayam pun bumbunya masih sama dengan nasi kebuli asli namun kaldu yang digunakan adalah kaldu ayam dari daging ayam pula.

Penasaran membuat olahan nasi kebuli khas arab, anda bisa membuatnya di rumah asalkan tahu resep dan bumbunya, sebenarnya membuat nasi kebuli mirip dengan membuat nasi uduk khas betawi dan nasi liwet khas sunda jadi anda tidak akan kesulitan membuatnya. Mari kita langsung saja membuat nasi kebuli ayam bersama dengan resep dan langkah seperti berikut:
Nasi Kebuli Ayam Spesial
Ilustrasi Nasi Kebuli Ayam Spesial

Bahan utama nasi kebuli enak:

  • 1 liter beras kualitas baik
  • 1 kg daging ayam, (bersihkan dan potong dadu)
  • 2 batang sereh (memarkan)
  • 1,2 sendok teh pala halus
  • 5 butir cengkeh
  • 3 sendok makan mentega/Minyak samin
  • Minyak goreng secukupnya

Bumbu halus olahan nasi kebuli ayam:

  • 5 siung bawang putih
  • 10 butir bawang merah
  • 1 sendok teh merica bulat
  • 1 sendok teh jinten
  • 2 sendok makan ketumbar
  • 1 ruas jari jahe
  • Garam secukupnya
(Haluskan semua bumbu diatas dengan caran di ulek atau diblander)

Bahan pelengkap nasi kebuli khas arab:

  • Potongan kurma/kismis
  • Bawang goreng

Proses pembuatan nasi kebuli ayam:

  1. Kukus beras dengan kukusan hingga setengah jadi, angkat dan sisihkan.
  2. Panaskan mentega atau minyak samin dengan api sedang, tumis semua bumbu halus besrta rempah lainnya higga tercium harum.
  3. Masukan potongan ayam aduk hingga rata dan daging ayam terlihat kaku.
  4. Sekarang saatnya memasukan beras setengah jadi tadi ke dalam tumisan, aduk rata higga semua bumbu terserap ke dalam beras. Angkat.
  5. Kukus kembali beras dan bumbu diatas api sedang, kukus hingga matang dan nasi kebuli ayam sudah jadi.
  6. Taburkan potongan kurma dan kismis ju8ga nagan lupa bawang gorengnya, this is it!!
Anda bisa menghidangkan nasi kebuli ayam ini pada makan malam keluarga, dijamin anak dan suami bunda akan sangat menyukainya, demikianlah artikel Tookme.asia mengenai  Resep Membuat Nasi Kebuli Ayam Spesial, semoga bisa bermanfaat bagi bunda semua dan keluarga, anda juga bisa mencoba resep nasi goreng praktis, teima kasih telah berkunjung dan sampai jumpa di resep menarik lainnya.

0 comments

Post a Comment

Silahkan beri komentar dengan sopan dan tetap menjaga etika, komentar yang mengandung iklan, pornografi, pelanggaran HAM, rasis dan link hidup kemungkinan besar tidak akan kami tampilkan, terima kasih.